-->

Spesifikasi Lengkap Keunggulan dan Harga Printer Epson L360

CARAMETER - Salam Sahabat CARAMETER, Dihari yang cerah ini saya akan share tentang produk dari Prusahaan besar yaitu EPSON, Prusahaan ini sangat terkenal khusunya pada produksi printer. Sahabat CARAMETER, Printer Epson L360 yang akan kita bahas pada kesempatan ini. Mulai dari spesifikasi lengkap Keunggulan dan Harga dari Printer Epson L360 akan kita bahas pada artikel ini. Sebelumnya Epson L-series sudah produksi Printer Epson type L210, 

Printer Epson L360, Setelah diproduksi sejak tahun 2010 printer Epson L-series sangat digemari oleh konsumen karena printer epson L-series sangat memperhatikan kebutuhan konsumen mulai dari hasil berkualitas tinggi, cetak terbaik, berkualitas, variatif dan sangat efisien.

Sekitar bulan juni 2015 epson secara resmi memperkenalkan printer L-series generasi ketiga. Produsen printer asal jepang ini secara langsung memperkenalkan 5 seri printer terbaru L-series diantaranya adalah Epson L310, L220, L360, L365, dan L565. 


Bagi teman-teman yang belum mengenal printer Epson L360 dan tertarik untuk memilikinya, berikut ini adalah Spesifikasi Printer Epson L360.

Spesifikasi Printer Epson L360




Metode cetak : On demand Inkjet
Input Tray : 100 lembar

Maksimal Ukuran kertas : A4
Kecepatan cetak : 33ppm untuk hitam putih dan 15ppm untuk warna
Konektivitas : Hi-speed USB 2.0


Dimensi : 482 x 300 x 145 mm

Berat : 4,4 Kg
Kebutuhan tinta :
Black Ink Catridge [T6641]
Cyan Ink Catridge [T6642]
Magenta Ink Catridge [T6643]
Yellow Ink Catridge [T6644]

Dilihat dari spesifikasi diatas, Printer ini merupakan printer yang sangat cocok bagi teman-teman.
keungulan-printer-epson-L360

Keunggulan Printer Epson L360

Printer Epson L360 mampu mencetak dengan cepat dengan resolusi yang tinggi. Printer Epson L360 dilengkapi Print Head Piezo Technologi yang mempunyai performa yang baik dan lebih handal. Print head micro piezo lebih tahan lama dibanding print head berteknologi thermal. Print head micro piezo ini sengaja dirancang agar printer dapat mencetak dalam jumlah banyak dan lebih cepat. Kecepatan cetak printer epson L360 bisa mencapai 33 lembar permenitnya untuk dokumen hitam putih dan 15 lembar permenit untuk warna. Print head micro piezo dapat mencetak hingga resolusi maksimal 5760x1440dpi. 

Printer Epson L360 juga Variable Size Droplet Techlogy
Dengan Variable size droplet technology akan membuat print head dapat mengeluarkan tinta dengan berbagai ukuran untuk menhasilkan detail tulisan dan Tinta yang dikeluarkan dapat disesuaikan dengan kebutuhan sehingga nantinya akan lebih hemat. Gambar yang lebih tajam dengan degradasi yang lebih halus. Tinta yang dikeluarkan dapat disesuaikan dengan kebutuhan sehingga nantinya akan lebih hemat.

Dan Printer Epson L360 ini menawarkan solusi cetak dan dokumentasi paling efisien dan sangat lengkap. Printer ini mempunyai kemampuan all-in-One yaitu printer, scan,dan copy. Jadi jika teman-teman  memiliki printer ini teman-teman tidak perlu lagi membeli banyak perangkat untuk memenuhi kebutuhan dokumentasi. Pengisian tinta dengan botol 70ml bisa lebih hemat ketimbang membeli sebuah cartrdige. Dalam satu kali pengisian tinta penuh printer epson L360 mampu mencetak hingga 6500 lembar untuk warna dan 4500 lembar untuk hitam putih. Tanki dan botol tinta memiliki ujung lancip yang memudahkan anda saat melakukan pengisian ulang.

Nah teman-teman dari ulasan mengenai Keunggulan Printer Epson L360 diatas bisa membuat teman-teman yang ingin memilikinya akan merasa yakin tuk segera membelinya.

Tunggu dulu.... Hehehehe... pastikan bertanya-tanya. berapa sih harga dari printer Epson L360 ???

Harga Printer Epson L360

Sesuai dengan informasi yang didapat dari berbagai sumber harga dari printer Epson L360 pada bulan Januari seharga Rp. 2.486.000,- dari waktu ke waktu harga dari printer Epson L360 mengalami penurunan. Pada bulan November Seharga 2.150.000,- 

Harga dari printer ini bisa saja berubah dari waktu ke waktu. Namun untuk lebih jelasnya bagi teman-teman yang ingin memiliki Printer Epson L360 bisa langsung menanyakan harga ke TOKO terdekat.

Oke ... Munkin ini sudah cukup untuk memberikan informasi mengenai printer Epson L360. Mulai dari Spesifikasi Lengkap ,Keunggulan dan Harga printer Epson L360. Semoga dengan adanya informasi ini bisa membantu teman-teman dalam menentukan untuk memiliki Printer Epson L360. Semoga bisa share informasi yang lebih menarik lagi pada artikel berikutnya... tetap ikuti perkembangannya... Terima kasih

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel